MediaCyber.co.id - Sintang -Kalbar.
Warga kelurahan Tanjung Puri dihebohkan dengan peristiwa temuan mayat seorang pria, Senin (21/10) Pagi.
Kapolres Sintang AKBP I Nyoman Budi Artawan, S.H., S.I.K., M.M melalui Kasi Humas Polres Sintang Iptu Nikadelis Dekok membenarkan adanya penemuan mayat seorang pria pagi tadi di salah satu kos yang ada di kawasan Jalan Akcaya II.
“Benar tadi pagi sekitar Pukul 07.20 Wib kita mendapati laporan temuan mayat di salah satu kos dan saat ini tengah delam penyelidikan Kepolisian” Kata Kasi Humas.
Diketahui korban berinisial MS (49) merupakan warga Kelurahan Sungai Jawi, Kecamatan Pontianak Kota yang berprofesi sebagai karyawan Bank.
Kronologi penemuan berawal dari istri korban yang pada saat itu berada di Jawa mencoba menghubungi korban namun tidak mendapat jawaban sehingga istri korban menghubungi saksi yang berada satu kantor dengan korban.
Kemudian pukul 07.15 Wib saksi mengunjungi kediaman korban namun masih tidak mendapat jawaban sehingga saksi mendobrak pintu belakang kos dan menemukan korban sudah dalam keadaan telungkup dan tidak bernapas.
Mendapati korban sudah meninggal dunia, saksi langsung menghubungi pihak Kepolisian.
Menurut keterangan saksi yang merupakan rekan korban, korban sendiri memiliki beberapa riwayat penyakit yang di derita.
“Korban diketahui memiliki riwayat penyakit jantung dan darah tinggi” Kata Kasi Humas.
Setelah proses visum rencananya korban akan dikirim ke Pontianak untuk dimakamkan oleh pihak keluarga.
Sumber : Hum Res Stg.
Editor : mita.